--> Skip to main content

Kecelakaan kereta di Stasiun Kota

Kecelakaan kereta di Stasiun Kota, Jakarta pada tanggal 26 Desember 2014 ini, benar-benar mengejutkan para penumpang dan penduduk sekitar. Berikut ulasan Trigonal Media.

kereta menabrak ruang tunggu stasiun kota

Kereta bernomor CC 2018907 menabrak ruang tunggu Stasiun Kota

Sekitar pukul 6.20 WIB, Stasiun Kota benar-benar mendapatkan hadiah yang tidak diharapkan. Kereta yang berada pada jalur 10 itu, menghantam dinding ujung rel dan naik menghancurkan beberapa kursi ruang tunggu stasiun.

Menurut keterangan resmi dari Kepala Humas Daerah Operasi (Daop) I PT KAI, Agus Komarudin, lokomotif bernomor CC 2018907 itu sedang melangsir rangkaian dan tiba-tiba melewati pembatas sekitar 3 sampai 5 meter. Sedangkan penyebab kecelakaan sendiri masih belum diketahui dan sedang dilakukan pemeriksaan oleh pihak-pihak terkait.

Kejadian ini sendiri mulai mendapatkan perhatian berkat foto seorang pengguna pasangmata.com bernama Andika. Menurut Andika, yang juga tinggal di sekitar Stasiun Kota, kejadian kereta menabrak ruang tunggu ini baru pertama kali terjadi di Stasiun Kota.

 

Hikmah Berita

Terlepas dari penyebab kecelakaan ini, sekali lagi kita harus selalu berhati-hati di mana pun kita berada, karena kecelakaan bisa terjadi kapan saja dan di mana saja. Ada pepatah yang mengatakan "Selalu ada pertama kali untuk segala sesuatu", artinya walaupun suatu kejadian tidak pernah terjadi sebelumnya, tetapi kejadian tersebut bisa saja terjadi di masa depan.

Pelajaran lain yang bisa kita dapatkan dari berita ini adalah, berbagi informasi penting dengan orang lain itu lebih baik, jika dibandingkan dengan membagikan kegalauan kita. Bagikanlah yang bermanfaat di media sosial. Jangan sampai orang lain menganggap kita adalah orang yang tidak pandai bersyukur dan selalu dirundung kesedihan. Kali ini kita patut mencontoh apa yang dibagikan oleh Andika, dia membagikan informasi yang bermanfaat bagi orang lain.

 

Artikel ini dibuat hanya untuk informasi semata. Jika Anda ingin mengutip artikel ini, mohon sertakan tautan hidup ke situs web atau halaman ini. Terima kasih.

REFERENSI
Artikel:
1. M Iqbal. Brakk! Kereta Berhenti Lewati Batas dan Naik ke Lantai di Stasiun Kota. Diakses pada tanggal: 26/12/2014
2. M Iqbal. Kereta Berhenti Lewat Batas di Stasiun Kota, Ini Penjelasan PT KAI. Diakses pada tanggal: 26/12/2014